Breaking News

5 Cara Merawat Sepeda Motor Matic Agar Awet

merawat kendaaran matic

Saat ini, masyarakat lebih suka membeli sepeda motor matic daripada sepeda motor non matic. Salah satu alasannya karena sepeda motor matic lebih mudah digunakan. Terkait hal tersebut, cara merawat sepeda motor matic agar awet tentu harus dipahami terlebih dahulu sebelum mulai membeli kendaraan. 

Sekalipun mudah digunakan, sepeda motor matic rentan pada tindakan perawatan yang tidak tepat. Ironisnya, jika kendaraan sudah kadung rusak, biaya perbaikannya lebih mahal jika dibandingkan dengan biaya perbaikan sepeda motor biasa. Oleh sebab itu, silakan disimak list di bawah ini, yang berisi cara merawat sepeda motor matic yang benar:

1. Lakukan Pengecekan Timing Belt secara Rutin

Salah satu komponen sepeda motor matic yang harus dicek dengan teliti adalah Timing Belt. Jangan sampai komponen ini mengeras karena bisa membuat mesin mati di tengah perjalanan. Oleh karena alasan ini, ada yang mengatakan kalau fungsi timing belt untuk sepeda motor matic sama dengan fungsi dari rantai. 

Periksakan Timing Belt bersamaan dengan service kendaraan tiga bulanan yang dilakukan. Sehingga, Anda bisa mengetahui apakah komponen tersebut masih berfungsi atau tidak. Jika memang ada sedikit pengerasan, lebih baik ganti saja dengan timing belt yang baru. 

Baca juga : Cara merawat sepeda motor

2. Ganti Oli Minimal 3 Bulan Sekali

Kalau ingin memiliki sepeda motor matic yang terawat dengan baik, silakan lakukan pergantian oli secara teratur minimal setiap tiga bulan sekali. Ini dilakukan semata untuk menjaga oli tetap bersih sehingga mampu melumasi mesin dengan sempurna. 

Tanpa adanya oli yang bersih, tentu mesin motor akan mudah panas dan aus. Sebab, ketika kendaraan dijalankan, timbul gesekan antara komponen yang berjalan terus-menerus. Nah, kalau komponen tersebut tidak terlumasi oli, tentu lama kelamaan komponen akan berkarat bahkan terjadi masalah seperti komponen yang longgar. 

3. Jangan Menunggu Tangki Kering untuk Mengisi Bahan Bakar

Untuk cara merawat sepeda motor matic agar awet yang ketiga ialah tidak boleh menunggu tangki kering untuk mengisi bahan bakar. Apalagi sampai menunggu sepeda motor macet, baru membawa sepeda motor untuk dibelikan bensin. 

Bensin juga berperan sama dengan oli yang tidak hanya sebagai daya untuk menjalankan kendaraan, tetapi juga pelindung mesin dari aus dan karat. Melihat dua fungsi ini saja, sudah terbaca dengan jelas kalau Anda malas mengisi bensin, potensi kendaraan mengalami kerusakan sangatlah besar.

4. Lakukan Pemanasan Mesin Setiap Pagi

Kendaraan matic sama dengan kendaraan tipe yang lain yang membutuhkan pemanasan mesin sebelum kendaraan mulai dikendarai. Biasanya, pemanasan ini dilakukan di pagi hari, karena mesin sepeda motor berada dalam suhu dingin semalaman. 

Untuk caranya silakan bangun pagi, lalu hidupkan kendaraan beberapa menit. Jika sudah melewati dua menit, silakan geber kendaraan tetapi tidak berlebihan hanya untuk menstabilkan mesin saja. Setelah itu, biarkan kendaraan dalam posisi normal minimal selama tiga menit lalu matikan mesin. Selesai, kendaraan sudah siap untuk dipakai bepergian. 

Baca juga : Mengenal sistem pengereman kendaraan

5. Pacu Kendaraan dengan Kecepatan Stabil

Kendaraan matic lebih mudah digunakan daripada sepeda motor biasa. Namun dari segi ketahanan mesin, masih lebih kuat sepeda motor non matic daripada yang matic. Maka dari itu, Anda harus benar-benar merawat kendaraan dengan sangat serius. 

Salah satu teknik perawatan sepeda motor matic adalah memacu kendaraan dengan kecepatan stabil. Anda tidak boleh terlalu sering menurunkan gas secara mendadak atau menaikkan gas juga dengan mendadak. Kalau ini dilakukan, kinerja mesin juga tidak ideal yang membuat beberapa komponennya bisa mengalami kerusakan. 

Itulah sekadar pengetahuan tentang cara merawat sepeda motor matic yang perlu diketahui. Semoga apa yang disampaikan ini bisa menjadi informasi penting sehingga Anda tetap memiliki kendaraan yang awet dan bisa digunakan dalam waktu yang lama. 


Penulis : Tini


Type and hit Enter to search

Close