Gempa 5,2 SR Guncang Bengkulu, Warga Sempat Panik

By: On:
Gempa 5,2 SR Guncang Bengkulu, Warga Sempat Panik

www.Newsriau.com – Gempa berkekuatan 5,2 SR mengguncang Kabupaten Kaur, Bengkulu. Warga sempat panik usai gempa berdurasi sekitar 4 detik itu terjadi.

 

Berdasarkan informasi dari BNPB, Kamis (12/1/2017), BPBD Kabupaten Kaur saat ini tengah melakukan pengecekan akan efek dari gempa berkedalaman 10 km itu.

 

“Masyarakat sempat panik namun tidak berangsur lama. BPBD Kabupaten Kaur sedang melakukan pengecekan,” ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

 

Gempa tersebut tak berpotensi tsunami. Sejauh ini tak ada laporan adanya korban jiwa.

 

“Sumber gempa berasal dari zona subduksi pertemuan lempeng Hindia Australia dan Eurasia,” ujar Sutopo.

 

Gempa berlokasi 123 km barat daya Kaur dan 131 km barat daya Bengkulu Selatan. Meski begitu gempa tak dirasakan di Bengkulu Selatan.

 

 

Sumber: Detik

Share This:

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

Twitter
Facebook
Google +

No Responses

Tinggalkan Balasan